Soimah mengaku tidak pernah membuat giveaway di media sosial. Untuk menegaskan hal tersebut, perempuan 44 tahun itu pernah mengumumkan lewat media sosialnya bahwa ada oknum yang mengatasnamakan dirinya untuk melakukan penipuan.
“Jadi kalau ada yang mengatasnamakan aku, terus memakai akun pakai nama aku, pakai muka aku, bahkan suara aku, aku nyatakan itu bukan aku,” tuturnya.
Bentuk Penipuan yang Mengatasnamakan Soimah
Soimah mengatakan bentuk penipuan yang mengatasnamakan dirinya sampai menggunakan dokumen palsu yang melibatkan pejabat tinggi.
“Ada sertifikat Ibu Sri Mulyani (Menteri Keuangan) yang tanda tangan. Ada Pak Sigit (Kapolri) tanda tangan. Habis itu ada fotoku juga di situ, sampai segitunya,” ucap Soimah.
Soimah menyampaikan pesan kepada masyarakat supaya tidak tergoda dengan janji-janji yang ditawarkan oleh oknum penipu terkait giveaway.
“Kalau misalnya kalian mau duit, ya, kerja. Jangan mengandalkan giveaway, jangan malas ya,” kata Soimah.
Recent Posts
- Danny Pomanto Sebut Banjir di Makassar Kali Ini Cukup Parah
- Scenic Group reveals new year cruise offers
- Kemenekraf Proyeksikan Tiga Tren Ekonomi Kreatif pada 2025
- HOTLIST 2024 Successfully Concludes Its Official Event Series
- Albania to ban TikTok for a year as PM Edi Rama claims app inciting violence and bullying | World News
Recent Comments