TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG – Caleg DPR RI dari PAN, M Rasyid Rajasa menyerap banyak aspirasi masyarakat, khususnya bidang pendidikan yakni bantuan beasiswa dan pendidikan vokasi.
Setelah sempat ke Kelurahan Dunguscariang, Kecamatan Andir, Rasyid Rajasa kemudian mengunjungi Kelurahan Margasari, Kecamatan Buahbatu.
Warga menyambutnya dengan antusias didatangi caleg DPR RI dapil Kota Bandung-Kota Cimahi. Dia menerima banyak aspirasi untuk diperjuangkan.
Salah seorang warga, Triana Anggraini (40), berharap, Rasyid Rajasa bisa memperjuangkan aspirasi warga mengenai program bantuan pendidikan berupa beasiswa bagi anak-anak agar dapat meringankan beban ekonomi orangtua.
“Yang saya tahu, PAN mempunyai program beasiswa bagi anak-anak. Ya mudah-mudahan ketika kang Rasyid Rajasa mendapat amanah menjadi anggota DPR RI bisa menyalurkan beasiswa untuk warga,” ujarnya, Jumat (4/8/2023).
Baca juga: Ihsanudin Sodorkan Kriteria Caleg Berkualitas
Triana meminta kepada Rasyid untuk tetap berkomitmen menyuarakan bantuan di bidang pendidikan, khususnya pendidikan vokasi agar anak-anak selain mempunyai bekal ilmu di sekolah pun memiliki penguasaan keahlian lain.
“Saya sempat bertanya ke kang Rasyid Rajasa soal pendidikan vokasi seperti apa, misalnya pelatihan bahasa asing atau keterampilan komputer dan lainnya. Alhamdulillah kang Rasyid bakal komitmen menyuarakan aspirasi warga,” katanya.
Rasyid Rajasa menegaskan komitmennya untuk mensejahterakan warga dan menyiapkan generasi masa depan yang unggul lewat peningkatan kualitas pendidikan.
“Insya Allah saya akan memperjuangkan aspirasi warga, salahsatunya program yang sudah berjalan adalah beasiswa yang diberikan anggota DPR dan DPRD dari PAN kepada anak-anak di seluruh Indonesia dan terbuka secara umum,” katanya.
Rasyid Rajasa meminta dukungan maupun doa kepada warga Kota Bandung dan Cimahi untuk dimudahkan melenggang menjadi anggota legislatif supaya bisa membantu warga lebih luas.
“Terima kasih atas aspirasi dan dukungannya. Semoga, ikhtiar saya untuk mengabdikan diri membantu warga bisa bermanfaat dan saya harap ini menjadi langkah awal untuk bersama-sama membangun generasi masa depan yang lebih baik,” ujarnya.
Recent Posts
- Danny Pomanto Sebut Banjir di Makassar Kali Ini Cukup Parah
- Scenic Group reveals new year cruise offers
- Kemenekraf Proyeksikan Tiga Tren Ekonomi Kreatif pada 2025
- HOTLIST 2024 Successfully Concludes Its Official Event Series
- Albania to ban TikTok for a year as PM Edi Rama claims app inciting violence and bullying | World News
Recent Comments