Pesawat Jatuh, Warga Rumah Duka Pulu Darmawan di Semarang


Rumah duka Pulu Darmawan.(Metro TV/Feri Nugroho )

SUASANA duka menyelimuti keluarga salah satu korban jatuhnya pesawat latih di daerah BSD City, Tangerang Selatan, Pulu Darmawan, di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Saudara, kerabat, serta tetangga terlihat berdatangan ke rumah duka.

Dari pantauan langsung di rumah duka keluarga almarhum Pulu darmawan di Desa Ngasem RT 10 RW 02, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, keluarga, kerabat, serta tetangga sekitar terlihat memberikan ucapan belasungkawa.

Paman almarhum, Sukro Partono, menyebut pihak keluarga yang berada di Kabupaten Semarang mengaku baru menerima kabar meninggalnya almarhum dalam insiden kecelakaan pesawat pada pukul 15.30 WIB. 

Baca juga : Identifikasi Jenazah Pesawat Latih Jatuh di RS Polri

Pihak keluarga seakan tidak percaya almarhum yang diketahui bekerja sebagai pilot di perusahaan kelapa sawit itu meninggal dunia.

Sejauh ini, dari informasi yang diterima pihak keluarga, jenazah almarhum masih dalam proses pengurusan di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk dipulangkan. Ini sembari menunggu hasil dari periksaan KNKT

Meski belum diketahui secara pasti, pihak keluarga memperkirakan jenazah almarhum yang merupakan anak kedua dari tiga bersaudara sampai di rumah duka pada esok pagi, Senin (20/5). Almarhum ialah anak dari pasangan Yuliati dan Mahyanto.

Seperti diberitakan sebelumnya, kecelakaan pesawat latih terjadi di daerah BSD Tangerang Selatan pada Minggu siang. Tiga orang meninggal dunia dalam peristiwa ini. (Z-2)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »