Arus Balik, Blue Bird Maksimalkan Layanan Taksi di Bandara Soetta saat Padat


TEMPO.CO, Jakarta -PT Blue Bird Tbk. memaksimalkan layanan taksi saat Bandara Soekarno-Hatta sedang padat pada Minggu, 8 Mei 2022. Wakil Direktur Utama Blue Bird Andre Djokosoetono mengatakan telah mengoptimalkan operasional armada yang beroperasi saat ini di sana.

“Kami tetap memaksimalkan jumlah taksi Blue Bird sesuai jumlah kuota yang ada,” katanya dalam pesan singkat, Minggu, 8 Mei 2022.

Menurutnya, Blue Bird telah mengatur armada taksi yang beroperasi di sana agar kembali ke Bandara Soekarno-Hatta setelah mengantar penumpang. Namun dia tidak merincikan pasti jumlah armada yang beroperasi saat ini di bandar udara internasional tersebut.

“Melakukan pengaturan agar taksi segera kembali ke bandara setelah mengantarkan penumpang di tujuannya,” ujarnya.

Sebelumnya diberitakan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pergerakan penumpang ke Jakarta tinggi di puncak arus balik mudik hari ini. Dia mencatat dari 1.130 pergerakan pesawat hari ini, sekitar 570 pergerakan atau 40 persen terjadi di terminal II Bandara Soekarno Hatta.

“Paling tidak ada 3.500 orang per jam mendarat di terminal 2 ini,” kata Budi dalam rekaman suara yang diterima Tempo pada Minggu, 8 Mei 2022.

Secara keseluruhan dia mencatat akan datang dan pergi 150 ribu penumpang di Bandara Soetta hari ini. Menurutnya, pergerakan penumpang hari ini merupakan rekor tertinggi selama pandemi Covid-19.

Senior Manager of Branch Communication and Legal PT Angkasa Pura II Bandara Soekarno Hatta Holik Muardi mengatakan jumlah penumpang yang tiba di tiga terminal lebih banyak daripada yang melakukan keberangkatan.

Berdasarkan datanya, jumlah penumpang yang melakukan keberangkatan di Terminal 1 ada 11.731 orang dengan 83 penerbangan. Sedangkan penumpang yang tiba ada 14.664 orang dengan 85 penerbangan.

Kemudian di Terminal 2, jumlah penumpang yang berangkat ada 30.571 orang dengan 220 penerbangan, sementara yang tiba ada 39.583 orang dengan 224 penerbangan. Sedangkan di Terminal 3, jumlah penumpang yang tiba mencapai 29.307 orang dengan 167 penerbangan dan yang berangkat ada 24.617 orang dengan 166 penerbangan.

“Hari ini ada 945 penerbangan dengan rincian 469 penerbangan keberangkatan dan 476 penerbangan yang tiba. Untuk jumlah penumpang ada 150.473 orang dengan 66.919 orang yang berangkat dan 83.554 orang yang tiba,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Minggu, 8 Mei 2022.

FAIZ ZAKI | BISNIS

Baca Juga: Meski Pendapatan Turun, Rugi Bersih Blue Bird Susut pada Kuartal III 2021





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »