KLUB Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) mengalami kerugian 224,3 juta euro atau sekira Rp3,5 triliun pada musim 2020-2021. Jumlah ini meningkat 80 persen dari tahun sebelumnya.
Demikian laporan tahunan dari otoritas keuangan sepak bola Prancis (DNCG), Kamis (5/5). Defisit itu berasal dari musim yang terkena dampak pandemi Covid-19 dengan pertandingan dimainkan secara tertutup.
Pendapatan PSG dari tiket turun 36,05 juta euro menjadi 961.000 euro. Sedangkan anggaran untuk gaji naik 21 persen menjadi 503 juta euro. Menurut DNCG, angka gaji itu setara dengan gaji yang harus dikeluarkan 14 klub Ligue 1 lainnya untuk periode yang sama. PSG menerima 201,8 juta euro dari pendapatan televisi, 146 juta euro dikaitkan dengan kesuksesan mereka di Liga Champions. (AFP/OL-15)
Recent Comments