Cagub Jakarta Nomor Urut 1 Ridwan Kamil ditanyai terkait persiapannya menjelang debat perdana di Pilkada Jakarta 2024 yang akan digelar pada Minggu (6/10). Ia mengatakan telah melakukan persiapan dengan latihan-latihan kecil.
"Ya kita sudah tipis-tipis latihan," kata Ridwan Kamil di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, pada Selasa (1/10).
Ridwan Kamil mengaku percaya diri dengan debat perdana nanti karena tema yang dibahas sudah sering disampaikannya saat melakukan kampanye.
"Jadi latihannya lebih kepada gagasan yang banyak kayak doorstop diomongin di waktu yang pendek, tapi ngena, tapi substansi sama aja," ujar dia.
Adapun soal rencana bertemu dengan Mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama sebelum debat, Emil mengaku sudah mengirim pesan elektronik tapi belum mendapat balasan.
"Di-WA sudah, jawaban belum, jadi harus menghormati yang ditanya," kata dia.
Sebelumnya diberitakan, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi DKI Jakarta, Astri Megatari, mengatakan akan ada 3 kali debat kandidat bagi para paslon peserta Pilgub Jakarta 2024.
"Kami sudah menyelenggarakan rapat bersama dengan para TV penyelenggara dan sudah ada masing-masing debat, ada tiga kali debat," kata Astri kepada wartawan di Kantor KPUD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Minggu (22/9).
Pelaksanaan debat kandidat peserta Pilgub Jakarta 2024 perdana, kata Astri akan dilaksanakan pada tanggal 6 Oktober mendatang.
"Jadi untuk debat pertama, kami laksanakan tanggal 6 Oktober," ucap dia.
Recent Posts
- Win Your Way to Tropical Paradise with Prestige Travel
- Dua Polisi Polsek Kemayoran dan Polres Jakpus Disidang Etik Terkait Kasus DWP
- Premier leads the renovation of the Houston Marriott Sugar Land guestrooms
- Tributes paid to Not Just Travel operations executive Kristina Janes
- Humanizing Hospitality: How to Keep Guests and Hotel Teams Happy
Recent Comments