Mesin Pesawat Virgin Australia Terbakar karena Burung, Akhirnya Mendarat Darurat


Pesawat Virgin Australia Foto: Petr Podrouzek/Shutterstock
Pesawat Virgin Australia Foto: Petr Podrouzek/Shutterstock

Salah satu mesin pesawat Boeing 737-800 milik maskapai Virgin Australia usai lepas landas dari Bandara Queenstown Selandia Baru. Akibatnya, pesawat tujuan Melbourne, Australia, ini mendarat darurat di Invercargill, Selandia Baru.

Dikutip dari Washington Post, Kepala Operasional Maskapai Virgin Australia, Stuart Aggs, menyebut insiden ini diduga disebabkan oleh serangan burung.

"Penerbangan Virgin Australia VA148 dari Queenstown ke Melbourne dialihkan ke Bandara Invercargill dan mendarat dengan selamat menyusul kemungkinan serangan burung saat lepas landas malam ini," ujar Stuart Aggs, Senin (17/6).

“Pesawat tersebut telah ditemui oleh layanan darurat di Bandara Invercargill. Keamanan penumpang dan kru kami adalah prioritas utama kami," lanjutnya.

Aggs menuturkan bahwa semua penumpang turun dalam keadaan selamat. Namun, ia tak mengetahui lebih lanjut terkait adanya cedera fisik pada mereka.

Saat ini, pihaknya berfokus kepada pelayanan terhadap penumpang dan mengatur ulang penerbangan mereka sesegera mungkin.

"Upaya kami sekarang terfokus pada memberikan dukungan bagi para penumpang dan kru kami, serta mengangkut dan mengakomodasi para penumpang di Invercargill malam ini dan mengatur perjalanan mereka yang paling awal ke Australia,” kata Aggs.

Adapun pesawat dengan nomor penerbangan VA148 itu mengangkut 73 orang, dengan rincian 67 orang penumpang dan 6 orang kru penerbangan.



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »