Ganjar Pranowo Sebut Relawan Punya Andil Besar dalam Pemilu



Jakarta, CNN Indonesia

Bakal Calon Presiden PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menganggap kelompok relawan memiliki andil besar dalam kontestasi pemilihan umum (pemilu). 

Hal ini, kata Ganjar, berkaca dari pengalaman Pemilu 2014 dan 2019. 

“Setidaknya dua kali pemilu ternyata relawan memang menentukan. Kolaborasi dengan partai pengusung, kolaborasi dengan berbagai relawan, itulah yang memenangkan,” ujar Ganjar di Gedung Serba Guna, Senayan, Jakarta, Rabu (19/7).

Ganjar menilai andil besar kelompok relawan tak hanya  pada Pilpres, melainkan juga dalam pemilihan di tingkat daerah, baik pemilihan gubernur maupun bupati. 

“Ternyata relawan memang punya kekuatan tersendiri dan sudah dibuktikan seluruh dukungan tidak hanya dalam Pilpres ada juga di Pilgub, Pilbup ternyata mereka menempati posisi yang sungguh-sungguh,” ucapnya.

Ganjar Pranowo merupakan bakal calon presiden yang telah mendapat dukungan dari PDIP, PPP, Hanura, Perindo dan PSI. Akan tetapi, belum ada cawapres yang ditentukan untuk mendampinginya di Pilpres 2024 mendatang.

PDIP menyebut ada 10 nama yang tengah dipertimbangkan untuk dijadikan cawapres Ganjar. Beberapa nama yang dimaksud antara lain Sandiaga Uno, Erick Thohir, Mahfud MD, AHY, serta Ridwan Kamil dan Basuko Hadimuljono.

(pan/dzu)


[Gambas:Video CNN]






Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »